Cara Memperbaiki Flasher Motor Yang Rusak Dan Penyebab Kerusakanya

Cara Memperbaiki Flasher Motor Yang Rusak Dan Penyebab Kerusakanya

Cara Memperbaiki Flasher Motor

Cara Memperbaiki Flasher Motor – Cara memperbaiki flasher motor yang rusak ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Berhubung rangkaiannya cukup sederhana, masih memungkinkan untuk diperbaiki sendiri apabila terjadi kerusakan. Walaupun kesannya sepele, fungsi flasher sangat penting untuk mengendarai motor.

Flasher bermanfaat untuk menyalakan maupun mematikan lampu sein di motor. Apabila flasher ini rusak, lampu seinnya tidak bisa menyala terang. Hal ini tentu mengganggu kenyamanan berkendara, dan juga berkaitan dengan keamanan. Lantas, bagaimana jika rusak? Mari simak pembahasannya di sini:

Penyebab Flasher Motor Mengalami Kerusakan

Cara kerja dari flasher berkisar pada kondisi aktif atau non aktif dari resistor daya. Untuk itu, diperlukan sedikit pengetahuan mendasar mengenai kelistrikan. Sebelum membahas tentang cara memperbaiki flasher motor yang rusak, penting untuk mengetahui apa saja penyebabnya:

  • Saklar yang kotor.
  • Flasher sein sudah kotor.
  • Ada kabel yang putus.

Cara Memperbaiki Flasher Motor yang Rusak

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, terdapat berbagai alasan yang menyebabkan kerusakan pada flasher motor. Selain mengetahui penyebabnya, pengemudi juga perlu melakukan tindakan untuk memperbaiki kerusakan tersebut. Berikut ini cara yang bisa dilakukan:

Melepas Bagian Flasher Pada Motor

Lepas flasher terlebih dahulu untuk memeriksa dan melakukan perbaikan. Body flasher dapat dilepas mulai sebelah kiri. Berikutnya lepaskan flasher dari kabel maupun cop kabel di body motor. Saat melakukan ini, periksa juga apakah terdapat kabel yang putus.

Mencari Tahu Apakah Lampu Flasher Lama Aktif

Cara memperbaiki flasher motor yang rusak dapat dilanjutkan dengan memastikan apakah lampu pada sein motor putus atau tidak. Sebab, dikhawatirkan penanganan tanpa disertai pengecekan dapat membuat lampu sein terus menyala. Akibatnya justru akan menambah tugas untuk memperbaikinya.

Baca Juga:  Berbagai Kelebihan Dan Kekurangan Karbu PWK Yang Wajib Diketahui

Periksa apakah fungsi flasher masih berjalan sebagaimana mestinya sebelum memutuskan untuk mengganti yang baru. Caranya dengan menghubungkan kembali terminal kabel yang sebelumnya telah dilepaskan memakai kabel atau inductor.

Berikutnya, cobalah untuk menghidupkan lampu di sein kanan maupun kiri secara bergantian. Tujuannya untuk memastikan bahwa lampu yang dipasang telah berfungsi dengan baik. Apabila lampu seinnya menyala namun tidak berkedip, berarti masalahnya terdapat pada flasher. Solusinya adalah mengganti dengan yang baru.

Memasang Flasher Baru di Soket

Beli flasher yang baru untuk motor, biasanya berkisar di harga 40 sampai 50 ribu. Ganti flasher lama ke yang baru. Sebelumnya, flasher lama dapat dilepaskan dari motor dengan menariknya secara hati-hati sehingga tidak merusak komponen lainnya.

Setelah yang lama berhasil dilepas, pasang flasher baru tepat di posisi sebelumnya. Pastikan flasher terpasang persis di socket sehingga tidak menimbulkan masalah. Setelah memasang yang baru, periksa apakah lampu sein benar-benar sudah menyala dan bisa berkedip. Jika bisa, tandanya pemasangan sudah sempurna.

Mengecek Ulang Flasher yang Baru

Periksa kabel-kabel yang ada di sekitar lampu sein. Pastikan memeriksa saklar lampu apakah masih berfungsi atau tidak. Jika masih ada yang tidak berkedip, artinya masih ada komponen yang perlu diperbaiki. Baca buku manual agar bisa memastikan tahap-tahapnya dilakukan dengan benar.

Apabila sudah tidak ditemukan masalah, maka pengemudi bisa melanjutkan tahap terakhir yakni memasang bodi motornya kembali. Pasang sesuai dengan posisi awalnya. Jika sudah, maka sepeda motor sudah bisa digunakan seperti biasa untuk kebutuhan sehari-hari.

Demikian penjelasan tentang penyebab hingga cara memperbaiki flasher motor yang rusak. Hal ini masih dapat dilakukan sendiri tanpa membawanya ke bengkel. Namun, jika mengalami kesulitan bisa menghubungi pihak yang lebih ahli. Sehingga permasalahannya bisa segera ditemukan dan mendapatkan penanganan yang tepat sasaran.

Baca Juga:  10 Merk Ban Mobil Terbaik di Indonesia

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *