5 Cara Menata Ruang Tamu Yang Memanjang Supaya Tidak Terkesan Sempit

5 Cara Menata Ruang Tamu Yang Memanjang Supaya Tidak Terkesan Sempit

enata Ruang Tamu Yang Memanjang

Menata Ruang Tamu Yang Memanjang – Kini makin marak rumah minimalis yang mengusung bentuk ruang tamu memanjang seperti lorong sehingga tidak mudah untuk mengatur letak perabot. Hal ini bisa jadi masalah terutama bila tidak tahu cara menata ruang tamu yang memanjang, akibatnya ruang jadi makin terasa sempit.

Hal itu sering kali terjadi karena kesalahan dalam tata letak perabot maupun pemilihan ukuran perabot yang tidak mempertimbangkan luas ruangan. Untuk mengatasinya ada beberapa cara menata ulang ruang tamu agar tetap nyaman tanpa terkesan sempit dan penuh, yaitu sebagai berikut:

Pilih Ukuran Perabot yang Tepat

Pemilihan perabot menjadi hal penting yang perlu dipertimbangkan ketika ingin menata ruang tamu dengan bentuk yang memanjang dan cenderung sempit. Disarankan untuk memilih perabot seperti sofa, meja, hingga rak dengan ukuran yang tidak terlalu besar.

Saat ini sudah banyak inovasi perabot minimalis yang multifungsi, seperti meja dan kursi yang bisa diubah bentuk dan digabungkan menjadi rak. Hingga meja yang bisa diatur ukuran panjang dan lebarnya untuk disesuaikan dengan kebutuhan pengguna, baik dengan cara dilipat atau digeser.

Manfaatkan Dekorasi Dinding

Penataan secara minimalis bukan berarti tidak memberikan ruang untuk berkreasi, bagaimanapun elemen penghias perlu ada supaya ruang tamu tidak terkesan membosankan. Dengan area yang tidak terlalu luas, sebaiknya manfaatkan dekorasi dinding agar tidak memakan banyak tempat.

Salah satu contoh adalah dengan memanfaatkan rak dipasang di dinding untuk meletakkan vas kecil, pigura, buku, dan benda penghias lainnya. Bisa juga dengan memasang wall decor seperti lukisan, kaligrafi, jam hingga beberapa foto yang diatur dengan posisi yang tertata rapi.

Pasang Cermin Panjang

Cara menata ruang tamu yang memanjang supaya terkesan lebih luas bisa dengan menggunakan cermin yang dipasang di sepanjang dinding. Trik ini mungkin sudah biasa digunakan untuk menciptakan ilusi karena efek pantulan cermin membuat ruangan seolah lebih luas dari aslinya.

Baca Juga:  Rekomendasi Kuliner Solo Terkenal, Legendaris Dengan Biaya Ramah Kantong

Ukuran cermin tentu juga berpengaruh, bukan sembarang cermin hias kecil, idealnya bisa menggunakan cermin dengan rasio ¾ dari ukuran luas dinding. Letakkan cermin di sisi menghadap ke arah sumber cahaya atau jendela agar bisa memantulkan cahaya ke dalam ruangan secara optimal.

Atur Tata Letak Meja

Bila memiliki meja panjang, sebaiknya diposisikan dekat dinding dan hindari meletakkan di depan sofa atau kursi supaya ruangan tampak luas. Dengan begitu, akses jalan bisa semakin lebar dan bisa juga dimanfaatkan untuk area duduk santai diberi alas karpet yang memanjang.

Sedangkan untuk meja persegi atau bundar sebaiknya diletakkan di sudut atau di sebelah kursi, apalagi bila ingin menjadikannya sebagai meja. Meletakkan meja di sudut ruangan tidak akan gangguan pemandangan, bahkan berguna untuk meletakkan berbagai hiasan meja, vas, hingga lampu meja.

Pertimbangkan Sumber Pencahayaan

Penggunaan lampu sebagai sumber cahaya dalam ruangan yang memanjang bisa dari lampu meja atau standing lamp yang diletakkan di sudut ruangan. Biasanya memiliki pengaturan tingkat cahaya mulai remang hingga cerah, sehingga bisa tetap dinyalakan baik ketika sedang ada dan tidaknya tamu.

Tidak lupa pastinya tetap memerlukan lampu plafon atau gantung yang menjadi sumber cahaya utama yang bisa menjangkau ruangan secara menyeluruh. Untuk ruang yang tidak terlalu besar mungkin cukup dengan menggunakan lampu LED sebesar 13-18 watt dan diletakkan di area tengah.

Itulah beberapa rekomendasi cara menata ruang tamu yang memanjang secara mudah supaya bisa menambah kenyamanan bagi tamu dan juga penghuni rumah. Tanpa perlu banyak perabot pun penghuni tetap bisa berkreasi dengan dekorasi dinding yang menarik.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *