Harga Saham Google Terbaru – Disaat masa-masa yang terbilang kritis belakangan ini, harga saham Google mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu. Penurunan harga ini memberikan peluang bagi trader untuk membeli saham tersebut. Hal ini didorong dengan adanya prediksi jika saham Google yang meningkat untuk tahun kemudian.
Saat ini, berbagai perusahaan teknologi digital raksasa telah merilis saham yang dapat di beli untuk investasi. Hal yang sama juga diterapkan oleh Google, dimana perusahaan induknya yaitu Alphabet Inc, telah berkecimpung di pasar saham.
Lantas, berapa kira-kira harga dari saham Google tersebut? Dan apakah saat ini layak untuk dibeli dengan iming-iming mendapatkan keuntungan? Untuk informasinya, ulasan ini akan menjelaskan dengan lengkap mengenai saham Google, dan harga yang ditawarkan.
Mengenal Saham Google Secara Keseluruhan
Saham Google berada di bawah Alphabet Inc, perusahaan holding yang sebelumnya merupakan struktur ulang dari Google. Saham Alphabet Inc memiliki 3 kelas, yakni kelas A (GOOGL), kelas B, dan kelas C (GOOG). GOOGL merupakan saham terbesar dari perusahaan tersebut.
Selain itu, GOOGL juga termasuk satu dari lima saham teknologi terbesar di dunia, yaitu FAANG. Karena itu, membeli saham dari lima perusahaan ini tidak dapat dilakukan seperti biasanya. Hal tersebut karena GOOGL dan keempat perusahaan lainnya telah terdaftar di NASDAQ.
Untuk membeli saham GOOGL, seorang investor atau trader akan memerlukan layanan broker yang memberikan akses ke NASDAQ. Mengingat NASDAQ adalah bursa saham terbesar, maka tidak semua broker memiliki akses tersebut. Setelah memilih broker yang sesuai, barulah investasi saham GOOGL dilakukan.
Harga Saham Google Pada Hari Ini
Sebelum membahas harga saham dari Google, ada baiknya trader dan investor perlu mengetahui, jika Alphabet Inc telah melakukan stock split. Stock split adalah teknik pemisahan saham dengan guna mengurangi harga saham, sehingga dapat menarik banyak investor.
Berdasarkan tanggal artikel ini dibuat yaitu 1 Oktober 2022, harga saham Google kelas A GOOGL berkisar $95.65. Harga tersebut menurun dibandingkan pertengahan tahun 2022 yang masih di atas ratusan dollar US. Turunnya harga diakibatkan oleh resesi yang belakangan ini terjadi.
Sedangkan itu, harga untuk saham kelas C yaitu GOOG, adalah $96.15. Seperti GOOGL, saham GOOG juga mengalami penurunan karena alasan yang sama. Meski demikian, sebagian sumber mengatakan jika saham Google akan berpotensi mengalami kenaikan yang drastis.
Untuk saham perusahaan sebesar Google, harga saham yang disebutkan di atas sangatlah menjanjikan. Meski demikian, stock split tidak akan mengurangi nilai kapitalisasi Alphabet Inc. Bahkan sebaiknya, saham Google masih tetap mendominasi di pasar investasi tersebut.
Prediksi Harga Saham Google Untuk Tahun Berikutnya
Berdasarkan dari berbagai analisa Wall Street, harga saham Google akan meningkat hingga 49% untuk tahun 2023. Prediksi ini tentu memberi kabar segar bagi para investor yang sudah membeli saham Google sebelumnya. Prediksi harga bahkan dapat mencapai 71% untuk posisi tertinggi.
Untuk saham Alphabet Inc kelas A GOOGL, harga saham dapat melonjak hingga $142.63 pada tahun depan. Target tertinggi dapat mencapai $186.00, sedangkan target terendahnya yaitu $113.00.
Perihal saham Alphabet Inc kelas C GOOG, harga saham dapat mencapai $140.00 pada tahun depan. Target tertinggi dapat mencapai $165.00, sedangkan target terendahnya yaitu $113.00.
Apakah Saham Google Layak Dibeli Tahun Ini?
Meskipun prediksi harga saham yang diberikan mengarah ke nilai positif, namun prediksi tidak selamanya benar. Prediksi pada saham Google sewaktu-waktu dapat salah, dan tidak sesuai sasaran. Hal tersebut bisa terjadi karena timbulnya masalah yang berakibat dampak terhadap ekonomi.
Selain itu, sebagai saham dari perusahaan teknologi digital, saham Google memiliki perkembangan yang sangat cepat. Hal ini dikarenakan oleh perkembangan teknologi Google yang juga berkembang pesat. Alhasil, kondisi ini menyebabkan saham Google menjadi sangat fluktuatif (naik turun dengan tajam).
Maka dari itu, investor yang bersedia untuk menanam investasi di saham Google wajib untuk terus memantau perkembangan pasar. Sebagai investor, tentunya sudah merupakan keharusan untuk dapat menilai apakah saham Google layak untuk dibeli tahun ini atau belum.
Demikian informasi mengenai harga saham Google terbaru, serta prediksi harganya untuk kedepan. Sebagai investor, baik pemula atau yang sudah berpengalaman, perlu mengetahui tentang saham perusahaan seperti Google.
Dengan perkembangan grafiknya yang kian menurun, maka ini merupakan kesempatan emas untuk mencoba membeli saham GOOGL tersebut. Pastikan jika sebelumnya sudah memahami tentang saham dan cara transaksinya.