Kolam Renang Bojong Sawit -Jika sedang bingung memilih tempat wisata untuk berakhir pekan bersama yang tidak terlalu jauh, ada sebuah kolam renang yang sedang ramai dikunjungi. Kolam ini dinamakan dengan kolam renang bojong sawit yang letaknya ada di Purwakarta.
Kolam renang ini juga seringkali disebut sebagai kolam renang Bojong Purwakarta. Pengunjung bisa menikmati wahana air sambil menikmati suasana yang menyenangkan karena tempatnya yang bisa memberikan pemandangan bagus.
Lokasi dan Tiket Masuk
Untuk bisa pergi ke tempat wisata tersebut, para pengunjung harus menempuh jarak menuju kolam renang yang bisa dilewati melalui Jalan Wanayasa bojong Sawit Sukamanah, Purwakarta. Perlu diingat ini letaknya di Purwakarta Jawa barat, Bukan di Purwokerto Jawa Tengah.
Lakukan saja perjalanan melalui jalan tersebut hingga menemukan kantor pos yang letaknya ada di perempatan. Di seberang kantor pos itulah kolam renang berada yang bisa ditempuh dan, waktu kurang dari satu jam jika keluar dari Tol Jatiluhur.
Soal harga tiket masuk, tarif yang dikenakan untuk masuk ke kawasan kolam renang ini diberlakukan sistem weekday dan weekend. Untuk di hari biasa pengunjung hanya akan dikenai biaya sebesar 25 ribu saja. Sedangkan untuk di hari libur dan weekend akan dikenai biaya sebesar 30 ribu rupiah.
Fasilitas Kolam Renang Bojong Sawit
Ada banyak jenis wahana yang asyik untuk dikunjungi di Kolam Renang Sawit ini. Jika memilih tempat ini sebagai tempat liburan maka itu adalah keputusan yang tepat. Setiap wahana yang ada disini sangat mengasyikkan untuk digunakan, berikut adalah beberapa diantaranya:
Kolam Keluarga
Pertama yang menjadi wahana yang disenangi oleh wisatawan apalagi jika bukan kolam keluarga. Kolam ini bisa digunakan oleh siapa saja, karena cocok untuk segala usia.
Disamping itu kolam ini juga punya tinggi yang tidak terlalu dalam sehingga pas digunakan untuk berenang. Ada banyak hal yang bisa memacu adrenalin di kolam ini seperti perosotan yang bentuknya spiral dan memutar.
Untuk ukuran dari kolamnya, bisa dibilang cukup besar dan kedalamannya aman jika tidak terlalu pandai berenang. Cocok juga untuk menjadi tempat belajar berenang bersama keluarga.
Kolam Anak
Seperti namanya ini adalah kolam anak yang bisa digunakan anak untuk bermain. Karena kolam ini untuk anak-anak maka ini terbatas pada ketinggian yang disesuaikan untuk anak sehingga tidak akan cocok untuk digunakan berenang bagi orang dewasa, namun mereka tetap bisa mengawasi anaknya disini.
Meski untuk anak namun ukuran kolamnya masih terbilang luas karena didalamnya ada banyak wahana.untuk keseruan anak. Disini perosotannya ditaruh lebih banyak karena disukai anak. Area ini cenderung lebih kondusif karena bisa dengan mudah memantau anak.
Kolam Ombak
Tipe kolam berikutnya ini sebaiknya jangan dibiarkan untuk anak kecil pergi sendirian. Kolam ini punya kedalaman yang normal untuk rata-rata tinggi manusia.
Kolam ini memberikan sensasi tersendiri simulasi ombak yang ada di laut dan pantai. Namun ombak tidak akan aktif setiap saat, akan ada waktu tertentu dimana ombak akan aktif dan menyala.
Disisi lain ada juga sebuah ember yang akan ditumpahkan airnya dalam 15 menit sekali. Ini sangat ditunggu oleh para pengunjung karena memberikan sensasi tersendiri yang menyenangkan.
Ada juga taman air mancur yang bisa menyemburkan air beberapa saat dan disukai anak-anak. Disini pengunjung bisa dengan tenang menikmati anaknya bermain air dan terpantau dengan jelas.
Kantin
Untuk kantin yang tersedia cukup lengkap dimana ada beberapa aneka ragam makanan yang tersedia. Bagi yang sudah lelah berenang dan kelaparan, kantin ini menjadi solusi yang tepat untuk mencari makanan. Harga makanan juga masih terjangkau untuk kebanyakan masyarakat
Gazebo
Untuk bersantai ada juga gazebo yang bisa ditempati secara gratis. Namun pengunjung harus rela bergantian menikmati gazebo ini. Jika penuh silahkan cari gazebo lain yang lebih kosong untuk tempat beristirahat atau sekedar berteduh dari teriknya panas..
Itulah informasi seputar kolam renang bojong sawit yang terletak di Purwakarta. Destinasi wisata ini selalu ramai apalagi di akhir pekan dan musim liburan tiba. Jadi tentukan waktu yang pas untuk berkunjung kesini agar pengalaman berkunjung lebih menyenangkan.